Assalamualaikum Wr Wb
Salam Budi Luhur ✋
Heyy Guys, Pada tanggal 22-23 November 2019. SD Budi Luhur mengadakan kegiatan Perkemahan Jum’at-Sabtu (PERJUSA)
Walau sempat diguyur hujan di siang hari, Alhamdulillah kegiatan ini dapat berjalan lancar dan tertib. Anak-anak penuh semangat mengikuti berbagai kegiatan seperti Upacara pembukaan Perjusa, fun games, api unggun, sholat berjamaah, makan bersama, performance dari masing-masing regu kelompok, renungan malam, senam pagi serta disamping itu anak-anak juga diajarkan peduli kasih yaitu kegiatan Bakti sosial diarea lingkungan Sekolah Budi Luhur
Tujuan dari kegiatan tersebut ialah untuk melatih kemandirian siswa, belajar tanggung jawab, saling tolong menolong, melakukan berbagai kegiatan bersama teman-teman serta melatih diri sendiri agar menjadi pribadi yang tangguh serta saling memberi dan berbuat kebaikan terhadap sesama
Terima kasih kepada Wali murid, Guru, Karyawan SD Budi Luhur, Kakak-kakak Pembina Pramuka dan semua yang terlibat dalam kegiatan ini. Semoga kegiatan berikutnya bisa lebih baik serta lebih meriah lagi tentunya
with scouts, build creativity and social life between people, become an independent person and nobleā¦.Salam Budi Luhur ✋