post

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah KB TK SD Budi Luhur Karang Tengah

Selamat datang Siswa-siswi baru dan Selamat Mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) KB-TK-SD Budi Luhur Karang Tengah di tahun pelajaran 2018-2019.

Semoga dengan diadakannya kegiatan MPLS ini dapat membuat kedekatan antara siswa dengan guru, siswa dengan lingkungan sekolah yang baru serta dengan teman-teman yang lainnya. Ayoo raihlah ilmu pelajaran sebanyak-banyaknya selama di Sekolah yang nantinya akan berguna bagi masa depanmu kelak. Bersama Sekolah Budi Luhur Kita Jadikan Siswa-siswi Cerdas dan Berbudi Luhur, Salam Budi Luhur!!!

Cek foto-fotonya yuk.

Read More

post

MINITRIP KB & TK BUDI LUHUR

Kamis 30 November 2017, KB & TK Budi Luhur mengadakan Kegiatan Minitrip ke Domino’s Pizza Karang Mulya, Ciledug. Anak-anak sangat antusias bersemangat dan bergembira dalam mengikuti kegiatan Minitrip ini. Adapun tujuan dari diadakannya Kegiatan Minitrip ini adalah agar menambah wawasan serta edukasi pembelajaran cara membuat Pizza kepada Siswa-Siswi KB & TK Budi Luhur.. Salam Budi Luhur!

Read More

post

Edu Trip Ke Bunga Seruni

Edu Trip Ke Bunga Seruni

TAMAN BUNGA SERUNI, PONDOK RANJI BINTARO

Dengan tema Tanaman kali ini teman – teman TK Budi Luhur Karang Tengah mengunjungi Taman Bunga Seruni yang berlokasi di Pondok Ranji, Bintaro. Pada hari Kamis 29 Januari 2015 kami berangkat bersama sama menuju lokasi dengan menggunakan bis.

Di lokasi kita disambut hangat oleh Kak Novi dan kakak – kakak lainnya. Udara disini sangat sejuk karena banyak sekali tanaman yang tumbuh subur, tertata rapih dan sangat teratur.

Read More